Langsung ke konten utama

Setting Konfigurasi Modem SDSL CPE PRO Dasan

Instalasi modem Dasan di jaringan diperlukan 1 pasang modem yaitu 2 perangkat modem, modem pertama di install  di tempat A dan dihubungkan melalui jaringan kabel telepon  (leased line) ke modem kedua yang di instal di tempat B.
Pengaturan Modem Dasan :
Untuk Pengaturan kecepatan data transfernya bisa diatur sesuai dengan keperluan. Ada lima (5) buah tombol kecil 1-2-3-4-5, tombol ke-1 untuk pengaturan Master (CO) dan Slave (RT) pada modem dan tombol -2-3-4-5 untuk pengaturan kecepatan data tranfernya. Seperti pengaturan dibawah ini ;
1. Modem Dasan pertama disetting menjadi Master (CO), dengan kecepatan data transfer di setting High yaitu CO-H-H-H-H.
2. Modem Dasan kedua disetting menjadi Slave (RT), dengan kecepatan data transfer disetting High yaitu RT-H-H-H-H.
Kecepatan data transfernya disetting sama di kedua Modem tersebut agar bisa terkoneksi dengan baik.

Contoh : Modem_1 di set CO-H-H-H-H sedangkan Modem_2 di set RT-H-H-H-H

Keterangan :
Master      = posisi tombol disetting ke atas, CO
Slave        = posisi tombol disetting ke bawah, RT
H (High)  = posisi tombol disetting ke atas
L (Low)   = posisi tombol disetting ke bawah

Perangkat-perangkat dan peralatan yang dipersiapkan :
  • 1 pasang Modem Dasan, dengan adaptor powernya.
  • 2 Kabel UTP (dengan RJ45 yang sudah terpasang)
  • Jalur kabel telpon (RJ11) yang telah ada di jaringan tersebut.


Berikut langkah-langkah penginstallan Modem Dasan, sebagai berikut :

1. Modem Dasan pertama diinstall di Switch pertama di tempat A, hubungkan dengan menggunakan kabel UTP dengan ujung kabel UTP pertama ke port RJ45 yang terletak di belakang Modem Dasan dan ujung kabel UTP kedua ke salah satu port yang di Switch pertama.
2. Pasangkan kabel telpon (RJ11) di tempat A ke slot RJ11 yang ada di belakang Modem Dasan, dan pasangkan juga adaptornya maka indikator lampu power (PWR) menyala warna kuning.
3. Kemudian Modem Dasan kedua diinstall di Switch kedua di tempat B, hubungkan dengan menggunakan kabel UTP dengan ujung kabel UTP pertama ke port RJ45 yang terletak di belakang Modem Dasan dan ujung kabel UTP kedua ke salah satu port yang di Switch kedua.
4. Lalu pasangkan kabel telpon (RJ11) di tempat B ke slot RJ11 yang ada dibelakang Modem Dasan, dan pasangkan juga adaptornya.
5. Konfigurasi Selesai.
6. Selanjutnya lakukan pengujian koneksi Modem tersebut dan jika berhasil maka :
- Lampu indikator Sinkronisasi (SYNC) akan menyala kuning jika koneksi jalur jaringan kabel teleponnya (leased line) terkoneksi, biasanya kedua modem tersebut memerlukan waktu beberapa menit untuk sinkron ini ditandai dengan lampu SYNC kedap-kedip berwarna orange.
- Lampu indikator LAN Jaringan (LINK) akan menyala kuning jika kabel UTP LAN jaringannya terkoneksi dengan baik.




Selamat Mencoba:)

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

KUMPULAN SOAL TEKNOLOGI LAYANAN JARINGAN KELAS XII TKJ

Hayy Gaesss bertemu lagi di Blog kami. Kali ini kami akan membagikan beberapa soal tentang Materi Teknologi Layanan Jaringan kelas XII TKJ yang meliputi Penerapan dan Pemahaman Konfigurasi Ekstensi dan Dial Plan Server Softswitch, dan juga Fungsi Firewall pada Jaringan VoIP !!! Simak terus dan semoga bermanfaat untuk kalian semua:) KUMPULAN SOAL TEKNOLOGI LAYANAN JARINGAN KELAS XII TKJ 1. Komponen-komponen yang membangun tahap perintah Extentions atau Command Line adalah terdiri atas lima komponen, kecuali... a. Extentions b. Priority c. Dial Plan d. Contex e. Parameter 2. Berikut ini software yang dapat digunakan dalam pembangunan softswitch dan dapat berjalan di sistem operasi Linux khususnya debian 7 adalah... a. Elastix           b. Asteriks      c. X-Lite 30 d. Asterisk e. X-Lite  3. Pada server Pop Asterisk, dial plan diprogram dalam satu file yang bernama... a. ID User          b. Ex

Contoh Soal TLJ Bab Subscriber Internet Telepon

   1. Kecepatan download dari DSL berkisar…   a. 54 kb/s sampai 12.000 kb/s   b. 128 kb/s sampai 12.000 kb/s     c. 24 kb/s sampai 24.000 kb/s     d. 54 kb/s sampai 24.000 kb/s     e. 128 kb/s sampai 24.000 kb/s 2  2. Kepanjangan dari ADSL adalah…   a. Asymmetric Digital Subscriber Line     b. Asymmetric Digital System Line     c. Asymmetric Digital Subscriber Lite     d. Asymmetric Digital System Lite     e. Asymmetric Digital Support Line   3  3. Berikut tipe-tipe koneksi Broadband dalam mengadopsi teknologi DSL, kecuali…    a.   SDSL      b.   G.SHDSL      c.   G.HSDSL      d. VDSL      e.   IDSL      4. Perhatikan pernyataan berikut! (1) Noise   (2)   Jarak kabel (3)   Harga ADSL   (4)   Tipe konektor Faktor yang termasuk dalam penyebab keterbatasan jarak ADSL ditunjukkan pada nomor…      a. (1) dan (2)      b. (1) dan (4)      c. (2) dan (3)      d. (2) dan (4)        e. (3) dan (4) 5    5. Fungsi d

INSTALASI SERVER SOFTSWITCH BERBASIS SIP

INSTALASI SERVER SOFTSWITCH BERBASIS SIP Pengertian SIP SIP singkatan dari Session Initiation Protocol. SIP adalah suatu signaling protokol pada layer aplikasi yang berfungsi untuk membangun, memodifikasi ,dan mengakhiri suatu sesi multimedia yang melibatkan satu atau beberapa pengguna. Sesi multimedia dapat berupa suara gambar , video maupun teks. SIP tidak menyediakan layanan secara langsung, tetapi menyediakan pondasi yang dapat di gunakan oleh protokol aplikasi lainnya untuk memberikan layanan yang lebih lengkap bagi pengguna. Pembangunan suatu komunikasi multimedia dengan SIP dilakukan melalui beberapa tahap 1.User Location adalah menentukan lokasi pengguna yang akan berkomunikasi. 2.User Availability adalah menentukan tingkat keinginan pihak user untuk terlibat dalam komunikasi. 3.User Capability adalah menentukan media maupun parameter yang berhubungan dengan media yang digunakan untuk komunikasi. 4.Session Setup adalah pembentukan hubungan antara pihak pe